Detail
Rumah ini terdiri dari 3 lantai, namun terlihat dari luar hanya 2 lantai. Rumah ini berada di lokasi yang cukup elit di area Kemang, Jakarta Selatan, lokasi strategis, nyaman, aman dan bebas dari banjir. Rumah ini pun jauh dari hiruk pikuk kendaraan bermotor.
Rumah ini memiliki desain yang klasik dan bernuansa tradisional pada beberapa furniture nya. Rumah ini memiliki 4 kamar tidur dan terdapat juga kamar untuk asisten-asisten rumah tangga. Rumah ini juga memiliki kolam renang di halaman belakang.
Area makan rumah ini menghadap ke kolam renang yang berdampingan dengan taman, rumah ini juga memiliki ruang tamu yang menawan, dengan cermin besar yang memiliki frame antik ukiran, membuat rumah ini memiliki sentuhan Indonesia yang kuat.
selain kamar lantai 1, rumah ini juga memiliki kamar-kamar tidur di lantai 2 dan juga kamar kerja di lantai paling atas, dengan lemari2, dan perabot yang terbuat dari kayu-kayu antik. Cocok bagi anda yang menyukai interior antik.
Untuk info lebih lanjut dan jadwal survey, silahkan menghubungi kami. Dan apabila anda kurang tertarik dengan unit ini, kami siap membantu anda mendapatkan jodoh hunian yang cocok untuk anda.
Dan apabila anda selaku pemilik, memiliki properti yang mau di pasarkan, kami bersedia membantu pemasaran properti-properti anda. Terima kasih.
Unit Name
Rumah Antik Kemang